Sah ! UNISSRA Resmi Dibuka Ada 3 Fakultas dan 6 Prodi Unggulan


admin | 16 Mei 2024 | 3762

SRAGEN - Kabupaten Sragen resmi memiliki kampus sendiri yakni Universitas Sragen (UNISSRA). Berdirinya kampus pertama di Sragen ini ditandai dengan Launching dan Pelantikan Rektor Unissra, di Pendopo Sumonegaran, Rumah Dinas Bupati Sragen, Kamis (16/5/2024).

UNISSRA adalah gabungan Akademi Keperawatan dan Akademi Kebidanan di bawah Yayasan Pondok dan Pendidikan Islam (Yappi) Sragen. Terbentuknya Unissra berdasarkan Surat Keputusan (SK) Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek).

Kampus resmi Kabupaten Sragen ini mempunyai beragam Fakultas dan Prodi unggulan, diantaranya : Fakultas Informatika dan Kesehatan (FIKES), prodi Diploma 3 Keperawatan, S1 Informatika, S1 Administrasi rumah sakit, S1 Fisioterapi. Tidak hanya itu, Fakultas Hukum (FH) prodi S1 Ilmu Hukum serta Fakultas keguruan dan ilmu pendidikan (FKIP) S1 PGSD.

Dalam sambutannya, Bupati Sragen, dr. Kusdinar Untung Yuni Sukowati menyebut selain memiliki UNISSRA, Sragen juga mempunyai Politeknik Pariwisata (Poltekpar) yang saat ini masih menginduk di Poltekpar Bali.

Ia berharap adanya Universitas Sragen bisa meningkatan indeks pembangunan manusia (IPM) di Bumi Sukowati.

"Saya mengajak kepala desa (kades) camat untuk sama-sama mempromosikan Unissra. Warga Sragen kalau kuliah tidak perlu jauh-jauh, cukup di Sragen sudah ada kampus bagus," jelasnya

Kabupaten Sragen resmi memiliki kampus dengan beragam program unggulan, yaitu Universitas Sragen (UNISSRA).

ditandai dengan acara Peresmian dan Pelantikan Rektor Unissra yang berlangsung di Pendapa Rumah Dinas Bupati Sragen, Kamis (16/5/2024).

Universitas Sragen terbentuk dari penggabungan Akademi Keperawatan dan Akademi Kebidanan yang berada di bawah Yayasan Pondok dan Pendidikan Islam (Yappi) Sragen, berdasarkan Surat Keputusan (SK) dari Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek).

Bupati Sragen, Kusdinar Untung Yuni Sukowati, menyebutkan bahwa selain Unissra, Sragen juga memiliki Politeknik Pariwisata (Poltekpar) yang saat ini masih menginduk di Poltekpar Bali. Ia berharap kehadiran Unissra dapat meningkatkan Indeks Pembangunan Manusia (IPM) di Sragen.

Sementara Rektor UNISSRA, Suharno, berjanji untuk menjalankan amanah dengan ketulusan hati, dedikasi, integritas, dan optimisme. Dia menyebut bahwa keberadaan UNISSRA adalah untuk kemajuan bangsa dan negara, serta siap bersinergi dengan berbagai pihak untuk menyukseskan program pembangunan baik di tingkat pusat maupun daerah.

Suharno juga mengucapkan terima kasih kepada UNS yang telah memberikan izin untuk bertugas di UNISSRA, menyatakan hubungan antara UNISSRA dan UNS seperti hubungan bapak dan anak, di mana UNS akan mendukung penuh kemajuan UNISSRA.

Pembina Yappi Sragen sekaligus Bupati sepuh, Untung Wiyono, mengaku bangga putra daerah Sragen bisa menjadi Rektor UNISSRA. Sebelumnya Untung menyebut Suharno telah 20 tahun mengabdi di UNS.

"Di Sragen maaf, kita agak ketinggalan kalau bicara tentang universitas, bukan pendidikan ya. Jadi ya baru ini, Sragen punya universitas,” terang Untung.

Untung menerangkan sistem pembelajaran di UNISSRA menggunakan e-learning, sehingga mahasiswa mempunyai fleksibilitas waktu misalnya untuk kuliah dan bekerja. Pihaknya berkomitmen untuk memberikan pendidikan yang berkualitas dan mampu meningkatkan sumber daya manusia (SDM).

"Kami jug punya program, bagi anak yang cerdas, miskin, yang memenuhi kriteria dikasih beasiswa. Bagi anak yatim kami kasih beasiswa. Kami akan kerja sama dengan perusahaan yang membutuhkan," pungkasnya.

Penulis : Miyos_Diskominfo

Editor : Yuli_Diskominfo

Berita Terbaru

Top